Pilkada Rohul Menyala, Duet Anton ST MM & Novliwanda Ade Putra ST M.Si Bersama Haji Suparman VS Kelmi Amri, Jagoan Haji Achmad

Berita, Politik, Terbaru79 Dilihat

ROKANHULU, PROWARTA.COM– Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di akhir tahun 2024 ini benar-benar menarik, hampir diseluruh Wilayah maupun Daerah di Republik ini menyelenggarakannya.

Terutama di Wilayah Provinsi Riau, ada 12 Kabupaten Kota yang sudah siap menyambut dan menyelenggarakan Hajatan 5 Tahunan itu.

Dari 12 Daerah yang dimaksud, terdapat Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) yang juga turut menjadi Kontestan dalam Hajatan tersebut.

Merujuk Media Center DPD I KNPI Provinsi Riau, Bidang Kepemiluan berhasil melaksanakan Riset (Penelitian) terhadap Komponen pendukung, terutama sesiapa saja yang ingin mencalonkan diri sebagai Kepala dan Wakil Kepala Daerah di Kabupaten Rohul.

Sebagai Daerah yang Kaya akan Sumber Daya Alam (SDA)-nya, Rohul diharapkan mampu menjadi Kabupaten yang menghadirkan Keadilan bagi seluruh Masyarakatnya. Hal itu bisa terjadi, tatkala Kepemimpinan Pemerintah Daerah (Pemda)-nya diisi oleh orang-orang yang punya Kualitas dan Kapasitas, bukan sekedar Omon-Omon saja.

Pilkada Rohul tahun 2024 ini Lebih Menyala Lagi!!! Pasalnya diisi oleh sosok Calon yang dibelakangnya terdapat para pemain lama.

Keterangan Foto Tambahan: Duet PASLON Anton & Ade, Untuk ROHUL yang Benar-Benar Lebih Baik Lagi, InshaAllah”

Seperti yang disampaikan Bidang Kepemiluan DPD I KNPI Provinsi Riau, bahwa terhadap Pasangan Calon (Paslon) yang dijagokan oleh masing-masing pemain Lama, sebut saja H Suparman Daulay S.Sos M.Si, mantan Bupati Rohul itu terlihat dalam berbagai kesempatan mendeklarasikan dirinya mendukung Calon Bupati Anton Hasibuan ST MM berduet dengan Calon Wakil Bupati Novliwanda Ade Putra ST M.Si.

Duet itu dianggap mampu meraih Kemenangan dalam Kontestasi Pilkada Rohul tahun 2024, karena Haji Suparman Daulay dikenal memiliki Basis Pendukung Fanatik di Negeri Seribu Suluk Nan Hijau tersebut.

Bayangkan saja, Anton Hasibuan ST MM yang saat ini masih aktif menjabat sebagai Kepala Dinas (Kadis) Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Rohul, pejabat berprestasi dan dinilai sarat akan Kejujuran itu berduet dengan Kalangan Pemuda yang juga saat ini masih aktif sebagai Ketua DPRD Kabupaten Rohul, Novliwanda Ade Putra ST M.Si pasti meraih Kemenangan yang mutlak, karena memang ada pemain lama dibelakang mereka, Haji Suparman Daulay S.Sos M.Si

Publik sudah banyak mengetahui, selain pernah menjadi Bupati Rohul, Suparman juga sukses dalam beberapa Jabatan lainnya, seperti menjadi Ketua DPRD Provinsi Riau, Ketua KNPI Provinsi Riau, Ketua PP GAMARI hingga menjadi Ketua MPI, DPD I KNPI Provinsi Riau masa Kepemimpinan Ketua Larshen Yunus.

Jejak Rekam Haji Suparman sudah tidak diragukan lagi. Saat ini, Alumni Sospol Unri tersebut sibuk dengan kegiatannya dalam Mengurus Ribuan Hektar Kebun Kelapa Sawit Miliknya.

“InshaAllah, Duet Anton-Ade menuju Rohul yang benar-benar Lebih Baik Lagi” ungkap Tengku Muhammad Rasyid SH M.Si, Ketua Bidang Kepemiluan DPD KNPI Provinsi Riau.

Terakhir, informasinya Paslon tersebut akan menghadapi Calon yang didukung oleh Dr H Achmad M.Si, yang saat ini masih aktif sebagai Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat.

Pilkada Rohul 2024, “Kita Bikin Romantis”

“Pada akhirnya, biarlah Masyarakat Rohul yang memilih dan menentukan Pemimpinnya, Anton&Ade atau Kelmi Amri yang sampai saat ini belum ada sosok yang tertarik berpasangan dengannya, Wallahuallam Bissawab” ujar TM Rasyid, seraya menunjukkan hasil Riset bersama Tim Bidang Kepemiluan DPD KNPI Provinsi Riau, Jum’at (7/6/2024). ***

PENULIS: JUNAIRI

EDITOR: P. TANJUNG

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *